Jumat, 12 November 2010


petunjuk NISN
NISN adalah singkatan dari Nomor Induk Siswa Nasional. NISN wajib dimiliki oleh setiap siswa dari SD/MI sampai SMA/MA. Bagi siapa saja yang mau tau berapa NISN_nya, sebaiknya baca petunjuk di bawah ini biar enggak tersesat.



Petunjuk Mencari NISN adalah sebagai berikut :
1. Kunjungi Situs http://nisn.jardiknas.org/, (klik gambar di bawah ini biar jelas ngelihatnya)
juknis NISN
2. Klik Data Siswa
3. Pilih Propinsi
4. Pilih Kota/Kab
5. Pilih Jenjang : SD, MI, SMP, MTS, SMA, MA
6. Klik tombol lihat daftar
7. Jika sudah ketemu nama sekolahnya, Klik detil
8. Bila nama anda tidak ditemukan, klik Alumni
9. Bila di Alumni tidak ada, cari di Tingkat
10. Kalau sudah ketemu segera catat, bila perlu di-Print

Selamat mencari Nomor Induk Siswa Nasional SD,MI,SMP,MTS,SMA,MA NEGERI,SWASTA.
Terima kasih.

___________
Update: 23 Oktober 2010
Sebelumnya saya minta maaf  Mungkin para pembaca banyak yang mengalami kebingungan ketika mau mencari data NISN dengan mengikuti cara di atas karena ternyata tampilannya berbeda dengan kenyataan yang ada pada Situs http://dapodik.jardiknas.org/ pada saat sekarang.

Perlu diketahui bahwa Sebuah Website bisa saja berganti tampilan, dan perubahan itu adalah menjadi wewenang dari pemilik situs tersebut.  Tetapi alamat URL tetap, tidak berubah, sehingga kalau tidak mengikuti perkembangan situs tersebut menjadi kebingungan saat menjelajahi website tersebut.

Nah sebagai jawaban atas banyaknya pertanyaan tentang NISN,
berikut ini Langkah cara mencari NISN :

1.    kunjungi alamat situs http://dapodik.jardiknas.org/
2.    Lihat Data DAPODIK per daerah
3.    Pilih propinsi
4.    Pilih kab/kota
5.    Lihat data kab/kota
6.    Ringkasan Data Siswa
7.    Klik Lebih detail (SD / MI, SMP / MTs, SMA / MA, SMK, PT, Lain-lain)
8.    Pilih negeri atau swasta
9.    Klik Nama sekolah
10.    Klik tingkat untuk memilih tingkat
Maka akan muncul daftar nama siswa beserta NISN

Jika akan mencari alumni:
1.    Klik kelulusan siswa
2.    Pilih lulusan (tahun 2010 atau sebelum 2010)
Silahkan lihat hasilnya.

0 komentar:

Posting Komentar